Sebelum kita bicara lebih jauh, sebelumnya kita harus mengetahui definisi dari kiamat. Dirangkum dari berbagai sumber, kiamat adalah hari dimana runtuhnya alam semesta yang sebelumnya di awali dengan musnahnya segala bentuk kehidupan di dunia.
Bumi, tempat dimana semua kehidupan berbasis protein bertumpu, tidak lepas dari bayang-bayang skenario kiamat yang dapat terjadi sewaktu-waktu, pertanyaannya bukan lagi apakah akan terjadi kiamat? Tapi KAPAN dan BAGAIMANA akan terjadi.
Mari kita simak beberapa skenario kiamat yang mungkin akan terjadi.
Skenario 1.
Bencana Alam
Kekuatan Untuk Memusnahkan Manusia: 5
Kekuatan Menghancurkan: 7
kemungkinan terjadi: 10
Ini yang akan terjadi ketika anda membuat pesta api unggun di tengah bencana banjir |
Skenariao 2.
Meteor raksasa
Kekuatan memusnahkan manusia: 10
Kekuatan menghancurkan: 10
kemungkinan terjadi: 2
Tenang saja kawan, "Semua bencana akan segera berakhir" |
Hanya ada dua alasan yang mungkin membuat dunia yang kita cintai hancur: alasan yang muncul dari dunia sendiri dan hal-hal yang muncul dari luar bumi. Salah satu alasan kiamat yang paling populer adalah kemunculan benda luar angkasa yang bergerak tepat ke arah bumi.
Seringkali muncul dalam bentuk batu angkasa dengan ukuran diameter yang luar biasa masif, meteor yang datang sebagai “tamu tidak diundang” ini memang berpotensi membuat bumi hancur berkeping-keping dan membinasakan semua bentuk kehidupan yang ada di Bumi.
Tapi, hei, kita lebih besar kemungkinannya mati di tabrak mobil/ sepeda motor ketika kita berada di jalan, ketimbang di hantam meteor raksasa, kalaupun memang terjadi, berarti kita mungkin memang sudah benar-benar bernasib amat sangat sangat super sial.
Skenario 3.
Megalomaniac
Kekuatan memusnahkan manusia: 5
Kekuatan menghancurkan: 6
kemungkinan terjadi: 6
"All human are shit, except Jews" |
Megalomaniac merupakan kondisi psikologis dimana seseorang memiliki delusi (kepercayaan yang salah) bahwa dirinya adalah seseorang yang omnipoten, seseorang yang memiliki kemampuan tanpa batas dan mampu melakukan apa saja.
Tapi pada akhirnya, akan selalua ada (Mudah-mudahan) sosok yang akan menendang pantat mereka, yah, setidaknya mereka dibatasi oleh umur, bukan? Kecuali, emmm.. Jika mereka menemukan rahasia awet muda.
Skenario 4.
Virus Mematikan
Kekuatan memusnahkan manusia: 6
Kekuatan menghancurkan: 1
kemungkinan terjadi: 7
Mandilah setiap hari, atau mereka akan menyeret anda ke tempat "pengasingan" untuk selama-lamanya. |
Banyak orgaisasi rahasia yang menggunakan Virus seperti ini sebagai senjata utama mereka. Mungkinkah hal ini terjadi masa depan? Selain perang nuklir, lahirnya virus berbahaya rekayasa genetika mungkin menjadi penyebab paling masuk akal untuk terjadi di dunia saat ini.
Skenario 5.
Perang Nuklir
Kekuatan memusnahkan manusia: 6
Kekuatan menghancurkan: 8
kemungkinan terjadi: 6
Saatnya menggali lubang perlindungan... |
Yang memuncaki tangga sebagai senjata yang paling berbahaya? Tentu saja senjata-senjata nuklir yang mampu meratakan sebuah kota dan membunuh ratusan ribu manusia lainnya hanya dalam hitungan menit.
Di tahun 1945, dunia menyaksikan secara langsung Nagasaki dan Hiroshima yang menjadi bukti nyata. Bayangkan kemampuan yang mampu ditunjukkan oleh teknologi persenjataan ini saat ini, enam puluh tahun setelahnya! Senjata Nuklir tentu datang dengan kekuatan berkali-kali lipat yang akan memastikan segalanya hancur. Ketika Anda melihat senjata ini jatuh di ufuk yang jauh, ada baiknya Anda langsung menghabiskan waktu bersama orang-orang yang Anda sayangi.
Skenario 6.
Invasi "Aliens"
Kekuatan memusnahkan manusia: 7
Kekuatan menghancurkan: 7
kemungkinan terjadi: 2
"kami datang untuk menata ulang kota kalian..." |
Masalahnya hanyalah satu, apakah mereka akan datang untuk tujuan damai atau untuk menakhlukkan dan membinasakan peradaban yang lebih terbelakang dibandingkan mereka.
Beberapa skenario film tentang invasi alien memberikan gambaran yang jelas bagaiamana eksistensi manusia begitu rentan ketika berhadapan dengan alien dengan teknologi yang lebih tinggi.
Skenario 7.
"Raksasa Merah"
Kekuatan memusnahkan manusia: 10
Kekuatan menghancurkan: 10
kemungkinan terjadi: 9
Waktunya memakai krim anti sengatan matahari... |
matahari akan membengkak dan semakin membesar, sehingga akan memakan planet-planet disekitarnya, termasuk Bumi, fenomena ini dinamakan "Raksasa Merah, atau Red Giant", prosesnya akan memakan waktu sekitar 3 menit-an (menurut ahli fisika Febdian Rusydi).
Ketika perkembangannya sudak pada tahap maksimal, maka matahari akan meledak, dan terjadilah Supernova. Lalu kapan hal ini akan terjadi? Menurut para ahli, matahari kita akan menjadi "Raksasa Merah" dalam kurun waktu 5 Miliar Tahun lagi.
Sepertinya manusia sudah akan pergi jauh maninggalkan Bumi ketika hal ini terjadi... Mudah-mudahan.
Skenario 8.
Ledakan Bintang
Kekuatan memusnahkan manusia: 10
Kekuatan menghancurkan: 10
kemungkinan terjadi: 2
Ada 1001 cara mati di luar sana kawan, terkena ledakan bintang adalah salah satunya |
Skenario 9.
Kesalahan Penelitian
Kekuatan memusnahkan manusia: 10
Kekuatan menghancurkan: 10
kemungkinan terjadi: 4
Bersiap untuk "Prank" abad ini... |
Peneliti di Jenewa, Swiss, sedang mencoba untuk memecahkan beberapa misteri alam semesta dengan meneliti Large Hadron Collider. Akselerator raksasa yang kemampuannya untuk membuat lubang hitam kecil dan jenis baru partikel.
Kekuatan alat ini masih belum diketahui dan dikhawatirkan terus meningkat. Beberapa orang takut energi yang luar biasa itu bisa membawa kehancuran dunia, atau bahkan seluruh alam semesta.
Skenario 10.
Letusan Gunung Berapi Super
Kekuatan memusnahkan manusia: 7
Kekuatan menghancurkan: 5
kemungkinan terjadi: 3
Mencari kehangatan? Disini tempatnya... |
semua orang.
Debu itu bahkan bisa memblokade sinar matahari di seluruh dunia sehingga memicu musim dingin vulkanik yang akan berlangsung dalam waktu lama. Para ilmuwan tidak tahu kapan atau di mana supervolcano berikutnya akan terjadi. Namun, mereka sadar jika itu terjadi tidak ada cara untukmenghentikannya.
Skenario 11.
Perubahan Iklim Secara Ekstrim
Kekuatan memusnahkan manusia: 4
Kekuatan menghancurkan: 3
kemungkinan terjadi: 6
Coca-cola dingin, bukanlah pilihan yang baik saat ini... Percayalah |
Selain itu, pada 2013 matahari dijadwalkan mencapai puncak aktivitas, ketika badai api di permukaannya akan menyebabkan radiasi yang mengganggu teknologi.
Skenario 12.
Komputer Yang Mengendalikan Dunia
Kekuatan memusnahkan manusia: 6
Kekuatan menghancurkan: 4
kemungkinan terjadi: 2
Neo pasti akan memilih pil sakit kepala, jika tahu apa yang akan terjadi padanya |
Kemungkinan hal itu juga akan terjadi karena teknologi yang terus berkembang justru membuat manusia akan semakin malas untuk berpikir.
Kesimpulan
Semoga dengan tulisan ini, menyadarkan kita semua, bahwa betapa beruntungnya kita hidup disaat ini, bagaimanapun juga, siapa yang tahu dengan hari esok, mungkin saja kita akan terkena salah satu musibah bencana alam, atau mungkin tidak jauh disana, ada beberapa meteor yang sedang berlomba-lomba menuju bumi, seorang megalomaniac sedang merencanakan sesuatu dengan melepas sebuah virus mematikan dengan tujuan mengendalikan "populasi manusia"? Perang nuklir yang semakin mendekati kenyataan? Atau, anda punya imajinasi "liar" lainnya tentang bagaimana kita akan berakhir.
0 komentar:
Posting Komentar